3/14/2015

Definisi Strategi Pembelajaran

Strategi pembelajaran. Mungkin kita sering kali mendengar istilah tersebut. Ya, ini dikarenakan strategi pembelajaran merupakan sebuah hal yang sangat penting dalam sebuah kegiatan pembelajaran. Sebuah kegiatan pembelajaran yang berlangsung tidak akan  bisa berjalan dengan efektif jika tanpa strategi pembelajaran yang baik. Karena hal tersebutlah maka pada ulasan berikut ini saya sengaja mengajak anda untuk membicarakan beberapa hal menarik mengenai strategi pembelajaran ini. Jadi simak ulasan berikut dengan seksama agar berbagai informasi yang saya rangkum tentangnya dapat anda ketahui.

Strategi pembelajaran secara bahasa terdiri dari dua kata. Yang pertama adalah strategi yang memiliki arti cara atau siasat. Sedangkan kata yang kedua adalah Pembelajaran yang memiliki arti sebagai sebuah proses transfer ilmu pengetahuan dari seorang tenaga pendidik kepada para peserta didiknya. Dengan demikian secara umum dapat kita artikan bahwa strategi pembelajaran merupakan sebuah cara atau siasat yang dipergunakan oleh seorang tenaga pendidik dalam menyampaikan materi pelajaran kepada para peserta didiknya. Sekarang ini ada banyak strategi pembelajaran  yang dapat digunakan oleh seorang tenaga pendidik yang dengannya untuk menerapkan sebuah strategi pembelajaran yang baik maka diperlukan beberapa pertimbangan. Di antaranya adalah sebagai berikut ini.
  1. Kondisi para peserta didik. Kondisi ini meliputi tingkat kemampuan yang dimiliki oleh para peserta didik tersebut. Seorang tenaga pendidik yang baik tentunya harus mampu memahami bagaimana tingkat kemampuan yang dimiliki oleh para peserta didiknya. Hal ini dapat berdasarkan tingkatan usia atau kriteria yang lainnya.
  2. Kondisi lingkungan tempat pembelajaran. Suasana pembelajaran yang baik adalah suasana pembelajaran yang nyaman bagi para tenaga pendidik maupun para peserta didik selama kegiatan pembelajaran berlangsung. Sehingga karenanya maka sangat diperlukan kesadaran bagi para tenaga pendidik untuk menerapkan sebuah strategi pembelajaran yang mengacu pada terciptanya sebuah suasana pembelajaran yang baik dan efektif.
  3. Ada atau tidaknya media pembelajaran. Media pembelajaran ini dapat menjadikan bahan pertimbangan yang baik sebelum seorang tenaga pendidik menerapkan sebuah strategi pembelajaran. Karena setiap daerah atau sekolah memiliki media pembelajaran yang berbeda-beda. Selain itu juga masih terdapat banyak pertimbangan yang lainnya.

Dan itulah beberapa ulasan yang dapat saya sampaikan tentang strategi pembelajaran di atas. Semoga beberapa ulasan yang saya sampaikan dapat bermanfaat untuk anda sekalian.
Previous Post
Next Post

0 komentar: