1/12/2016

Aplikasi Administrasi Penilaian Otentik & Rapor Kurikulum 2013


Untuk bapak/ibu guru yang sedang direpotkan dengan pengadministrasian nilai-nilai muatan pembelajaran kurikulum 2013, berikut ini diulas sedit tentang 1 aplikasi yang dikembangkan oleh teman-teman operator sekolah. Dengan aplikasi tersebut bapak/ibu guru dapat mengadministrasikan / mengolah nilai-nilai hasil dari berbagai bentuk penilaian yang bapak / ibu guru lakukan mengacu pada ketentuan kurikum 2013 secara komprehensif dan kronologis (per tanggal)

Nama aplikasi tersebut adalah Identik - RaporK13. Fitur-fitur yang dimiliki oleh aplikasi tersebut antara lain:
  • Fasilitas edit/input data profil sekolah.

  • Fasillitas input berbagai tingkatan kelas & support untuk digunakan banyak rombel dengan jumlah data siswa yang tidak terbatas.
  • Fasilitas edit / input Aspek, Indikator, Muatan Pembelajaran, Kompetensi Dasar untuk KI-1 sampai KI-4 secara manual. Walaupun dalam paket instalasi standarnya sudah disertai dengan aspek, indikator, muatan pembelajaran & kompetensi dasar untuk kelas 1, 2, 4, 5 (semester I) .

  • Fasilitas import data rombongan belajar beserta peserta didiknya dari aplikasi Dapodikdas 301, jika di install bersamaan dengan PC/Laptop yang terinstall aplikasi Dapodikdas 301. Memang tidak semua data yang dibutuhkan bisa terimpor, tetapi lumayan membantu karena beberapa data penting siswa (nama, nisn, tempat/tanggal lahir, nama ortu, alamat, dsb) tidak perlu menginput lagi.

  • Disediakan juga fasilitas input data peserta didik secara manual bagi pengguna yang tidak bisa import dari Dapodik.

  • Support input hasil penilaian untuk KI-1 (Sikap Spiritual) dan KI-2 (Sikap Sosial) dari berbagai bentuk penilaian, misalnya observasi, penilaian diri, penilaian antar teman.

  • Support input hasil penilaian untuk KI-3 (Pengetahuan) dari berbagai jenis penilaian, misalnya ulangan harian, UTS, UAS.
  • Kompetensi dasar tiap muatan pembelajaran langsung terpetakan saat pengguna memilih muatan, tema, dan subtemanya saat input nilai KI-3.

  • Fasilitas input nilai bukan per siswa, tapi per rombel sehingga sangat efisien dibanding jika harus menginput nilai per satu siswa.
  • Fasilitas cetak laporan secara rinci dan rekapitulasi untuk tiap penilaian yang sudah diadministrasikan.
  • Pengolahan nilai sudah mengacu pada; Modus untuk Sikap, Rerata untuk Pengetahuan, dan Capaian Optimum untuk Keterampilan.
  • Hasil  pengolahan nilai menampilan nilai input, hasil konversi, predikat, dan deskripsi. Hasil pengolahan juga menampilkan ketuntasan belajar siswa (tuntas atau harus remedial) mengacu pada KKM KI-3 minimal 2,67.
  • Fasilitas input jurnal, catatan fisik dan kesehatan, ekstrakurikuler, kehadiran, prestasi, dsb.

  • Fasilitas cetak format halaman rapor sesuai dengan format kurikulum 2013 mulai dari halaman Cover hingga Lembar Mutasi Siswa.

  • Semua junis laporan yang ditampilkan aplikasi ini dapat dicetak langsung atau di export ke format pdf, rtf (word), dan xls (excel)

Untuk mengetahui fitur lengkapnya silakan download free di http://goo.gl/qKLsJJ
Versi ini dilengkapi data sampel, juga bisa digunakan untuk langsung input sampai cetak rapor. Versi ini hanya dapat digunakan 15 hari, jika ingin menggunakannya terus silakan hubungi pengembangnya ; tertera pada notifikasi aplikasi.
Previous Post
Next Post

0 komentar: