11/22/2015

Cara Merubah Tampilan Android Tanpa Root 2015

Memiliki sebuah tampilan Smartphone android yang menarik adalah sebuah hal yang pasti di idam-idamkan. Salah satu cara yang sering dilakukan adalah dengan melakukan root pada HP android anda untuk memiliki tampilan seperti android yang anda inginkan. Namun untuk mendapatkan itu semua, ada cara lain selain melakukan root android anda.

Cara Merubah Tampilan Android Tanpa Root
Cara Merubah Tampilan Android Tanpa Root

Faktanya, dalam sehari, kita dapat mengoperasikan gadget anda selama berjam-jam. Hal ini akan membuat anda lebih cepat merasa bosan dengan tampilan perangkat android anda. Jika anda memiliki uang, pastilah anda ingin memiliki sebuah android yang baru. Namun jika anda memilih berhemat, ada cara lain untuk merubah tampilan perangkat android anda.

Perlu anda ketahui, jika perangkat android anda sudah di root, maka anda akan kehilangan garansi resminya. Memang ada beberapa keuntungan dengan melakukan root di android anda, namun ada juga kerugiannya. Bagi anda yang ingin memiliki tampilan android tanpa melakukan root, dibawah ini adalah beberapa cara merubah tampilan android tanpa root yang bisa dilakukan :

Tips Cara Merubah Tampilan Android Tanpa Root
Tips Cara Merubah Tampilan Android Tanpa Root

  • Aplikasi Launcher
Dengan menggunakan aplikasi ini, memungkinkan kita untuk melakukan kostumisasi tampilan android kita. Ada banyak jenis launcher yang bisa kita dapatkan di play store, salah satunya adalah nova launcher. Dengan aplikasi launcher, kita dapat melakukan kostumisasi tampilan android dengan mudah. Mulai dari tampilan home, menu, folder dan lain sebagainnya.

Namun yang perlu anda perhatikan adalah, pilihlah launcher yang sesuai dengan OS android anda. Jangan sampai penggunaan launcher dalam android anda akan memperlambat atau menurunkan performa dari perangkat android anda sendiri.

  • Aplikasi Tema
Aplikasi tema dapat dipasangkan dengan menggunakan launcher. Sebagai contoh, anda menginginkan tampilan android anda seperti android lollipop, maka pilihlah tema yang memiliki tampilan sama dengan tampilan android lollipop. Satu hal yang perlu anda perhatikan dalam memilih tema adalah, pilihlah aplikasi tema yang dapat anda pasangkan menggunakan launcher yang anda miliki.

  • Icon Pack
Di dalam aplikasi launcher dan aplikasi tema sebenarnya sudah terdapat icon pack. Namun dengan menambah icon pack, maka anda akan lebih memiliki pilihan model iconnya. Mulai dari warna, bentuk dan lain sebagainya.

  • Merubah Font
Setelah selesai merubah tampilan perangkat android dan sudah sesuai dengan keinginan, untuk semakin mempercantik tampilan perangkat android, cobalah untuk memilih Font yang sesuai. Anda perlu memiliki sebuah aplikasi Font installer terlebih dahulu.

Selebihnya, berbagai jenis Font bisa anda dapatkan dengan gratis. Pilihlah Font yang anda inginkan dan install menggunakan Font installer di dalam android anda.

Demikian adalah beberapa cara merubah tampilan android tanpa root, anda ingin mencobanya? Cobalah sesekali untuk mempercantik tampilan android anda. Semoga informasi ini bermanfaat untuk anda dan dapat anda jadikan panduan dalam melakukan perubahan tampilan android anda. Selamat mencoba dan semoga bisa membantu.
Previous Post
Next Post

0 komentar: