10/14/2016

Penggunaan Media Pembelajaran IPS Pada SD

Media Pembelajaran IPS - Dalam perkembangan anak jaman sekarang, banyak hal yang perlu diketahui dalam mengajar suatu mata pelajaran saat ini. Seperti halnya penggunaan media pembelajaran IPS. Pada pembelajaran mata pelajaran IPS meliputi keragaman sosial budaya, keanekaragaman suku, peninggalan - peninggalan sejarah, dan masalah sumber daya alam serta masalah sosial. Agar mempermudah para siswa dalam memahaminya perlu disajikan model pembelajaran yang bervariasi, salah satunya penggunaan media yang mendukung dalam aktivitas belajar mengajar.  Dalam upaya meningkatkan kualitas proses belajar mengajar mata pelajaran IPS di SD, juga mengharuskan guru untuk dapat mendorong para siswa agar bisa berpikir dengan kritis. Salah satunya dengan cara menggunakan alat belajar, sumber ilmu yang variatif, dan tak lupa juga menggunakan media belajar yang bervariasi juga pada saat proses pembelajaran. Berikut ini adalah beberapa contoh pembelajaran dalam mata pelajaran IPS di SD :


  1. Sejarah : sejarah merupakan sekumpulan peristiwa yang sudah terjadi pada masa lalu. Melalui pelajaran sejarah ini siswa juga dapat memahami akan kesadaran dalam sejarah. Dengan begitu para siswa akan mampu mengambil nilai - nilai yang terkandung dalam peristiwa - peristiwa sejarah yang mereka pelajari. Dalam hal ini media yang digunakan seperti guru menunjukkan foto - foto atau bahkan dokumen pada saat pelajaran berlangsung.
  2. Geografi : merupakan ilmu mengenai keadaan alam yang berada pada daerah tertentu. Dalam proses mengajar, seorang guru juga diharuskan membuat media yang bisa mendukung proses pembelajaran yang nantinya bisa membuat minat para siswa meningkat juga. Dalam proses belajar mengajar bisa digunakan media peta, globe, atlas ataupun media lainnya yang bisa membantu dalam penyampaian materi yang akan diberikan kepada siswa nantinya.
  3. Ekonomi : Dalam pembelajaran IPS di SD, ekonomi dapat dikaitkan dengan pemanfaatan SDA. Dalam penyampaiannya guru juga dapat memberikan sebuah cerita pada slide power point misalnya, yang diselipkan gambar yang bisa membantu para siswa agar mudah mengerti dalam penyampaian materi. Guru juga dapat memberikan beberapa soal setelah pemberian materi selesai yang bertujuan agar mengetahui seberapa jauh siswa menangkap materi yang sudah disampaikan.

Demi mencapai hasil yang memuaskan, kemampuan seorang guru juga mempengaruhi, dalam pengembangan media, ataupun strategi belajar yang mereka berikan kepada para siswa.
Previous Post
Next Post

0 komentar: